Sambal Bude Judes: Yoga Bakul Sambal

Tuesday, March 13, 2018

Yoga Bakul Sambal

Jujur saja awal berkenalan dengan olah raga ini sebenarnya bukan karena ingin badan jadi sehat, tapi saya tertarik karena melihat foto-foto cantik dan -menurut saya- keren banget orang-orang melakukan berbagai asana. Waktu itu dalam benak saya keren kali ya kalo saya bisa pose kayak gini trus diposting di FB ato IG, secara muka jauh dari kategori fotogenic atau kamera face hahaha. Tapi pingin dong punya foto keren hahaha. Jadilah saya menekuni yoga sejak hari itu, tepatnya bulan mei tahun 2015.
Karena tujuannya adalah foto keren maka yang saya lakukan waktu itu adalah hanya asana dan tanpa guru! Guru saya adalah berbagai chanel youtube tentang yoga dan cara melakukan berbagai asana. Saya sama sekali mengabaikan yang lain selain asana saja. Tapi meskipun yang saya lakukan hanya 1 unsur dari 8 tangga yoga ( yama, niyama, asana, pranayama, prathyahara, dharana, dhyana, samadhi) saya sudah merasakan benefitnya meski masih secuil dan saya amaze dengan itu.
Dari asana saya mendapatkan flexibilitas yang meningkat, gangguang-gangguan ringan seperti flu, kepala pusing dan 'badan sakit semua' tiba-tiba hilang. Ini saya sadari setelah beberapa bulan saya rutin berlatih yoga asana setiap hari. Dan ini yang paling penting, selain benefit tadi, saya juga mendapatkan apa yang saya cita-citakan, foto keren! hahahaha
“Yoga is not just repetition of few postures – it is more about the exploration and discovery of the subtle energies of life.” – Amit Ray


No comments:

Post a Comment